Header Ads

Laporan Praktikum 2


LAPORAN PRAKTIKUM 2
PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI



Disusun Oleh :

Fadilah Riczky
18330046


PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS JANABADRA
YOGYAKARTA
2018

-------------------------------------------------------------------------------------

DAFTAR ISI

BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
1.2 Tujuan Praktikum
BAB II TINJAUAN PUSTAKA
2.1 Persiapan Praktikum
2.1.1 Perangkat Keras
2.1.2 Perangkat Lunak
2.2 Rangkuman
2.3 Dasar Teori
BAB III PELAKSANAAN PRAKTIKUM
BAB IV TUGAS
BAB V PENUTUP
5.1 Kesimpulan
5.2 Saran


-------------------------------------------------------------------------------------



BAB I PENDAHULUAN
1.1  Latar Belakang
Microsoft Excel merupakan aplikasi software pengolah data yang di produksi oleh Microsoft Corporation serta sangat bermanfaat dalam aplikasi perkantoran
1.2  Tujuan Praktikum
1.      Mahasiswa diharapkan dapat menjelaskan konsep tentang Microsoft Excel
2.      Mahasiswa diharapkan dapat memahami cara penggunaan Microsoft Excel




-------------------------------------------------------------------------------------



BAB II TINJAUAN PUSTAKA
2.1 Persiapan Praktikum
2.1.1 Perangkat Keras
1. Komputer /  Laptop
2.1.2 Perangkat Lunak
1. Microsoft Office Excel
2.2 Rangkuman
Microsoft office excel adalah salah satu program pada microsoft office yang di gunakan dalam pengolahan data berbasis angka. Microsoft office excel juga merupakan salah satu program pengolah angka yang di keluarkan oleh microsoft corporation.Hadirnya microsoft office excel sangat membantu dalam pengolahan data yang problema nya  mudah hingga yang rumit. Pengoperasian microsoft excel sering di kenal dengan penggunaan rumus-rumus atau formula yang dapat memudahkan dalam pengolahan data secara matematis dengan beragam fungsinya ,seperti laporan kerja,penentuan nilai hingga penentuan gaji karyawan dalam ruang lingkup sebuah perusahaan.

2.3    Dasar Teori
1.      Menjalankan Microsoft Excel
Proteksi workshet dilakukan untuk mencegah perubahan data yang tidak dikehendaki yang dilakukan oleh pihak tidak berwenang melakukan perubahan data. Caranya dengan klik kanan worksheet yang akan diproteksi > klik Protect Sheet > dapat Masukan Password > tentukan item apa saja yang masih dirubah (diberi tanda centang) > klik OK.

2.      Pengaturan format angka
Dalam pengaturan format angka , seperti : mengatur format penulisan (angka . mata uang, pecahan), lambang mata uang , pemberian lambang persen , koma , serta menampilkan angka nol di belakang koma , dilakukan dengan cara klik Group Number.





3.      Menggunakan Fungsi Matematika.
Klik Insert Function > pilih fungsi yang di inginkan > klik OK.


4.      Menulis rumus dengan angka.
Untuk menuliskan rumus dengan angka , dilakukan dengan menuliskan angkaserta operasi hitungannya dalam sel atau formula bar , lalu tekan Enter.







5.      6 Menulis rumus dengan cara menunjukan.
Menulis rumus dengan cara menunjukan merupakan cara menulis rumus yang paling cepat, aman serta mudah. Penulisan dapat dilakukan antar lembar kerja atau workbook. Caranya adalah sebagai berikut :
a)       Tentukn sel yang akan digunakan unutk menmpatkan hasil
b)      Ketikan tanda sama dengan pada sel yang akan digunakan untuk menempatkan hasil , Kemudian tunjuk sel yang akan dijumlahkan dengan pointer , kemudian ketik tanda penjumlahan (+) , ketik lagi sel yang akan dijumlahkan kemudian tekan enter.


6.      Mengggunakan Autoum.
Autosum merupakan fungsi yang terdapat dalam Microsoft Excel yang digunakan untuk melakukan proses perhitungan matematika. Menu-menu pilihan yang terdapat pada fasilitas autosum ini meliputi :

7.      Menggunakan Fungsi Logika.
Pada prinsipnya fungsi logika digunakan untuk membandingkan dua atau lebih argument untuk menghasilkan nilai True atau False. Fungsi logika secara umum dapat dituliskan sebagai berikut :

IF (logical_test;value_if_true;value_if_false)
Dimana :
Logical test merpakan nilai atau ekspresi untuk mengevaluasi benar atau salah.
Value_if_true , merupakan nilai yang dihasilkan jika hasil evaluasi benar.
Value_if_false, merupakan nilai yang dihasilkan jikan hasil evaluasi salah.
Sebagai pembanding antar argumen, dapat diberikan operasi pembanding seperti tanda =,>,<, ≤,≥ dan lain sebagainya. Untuk menuliskan fungsi logika, maka perlu diperhatikan penulisan tanda petik dobel (quotation mark) yang berbentuk (“) dikarenakan kesalahan dalam menuliskan quotation mark beraktibat fungsi logika tidak bisa dijalankan.
Langkah-langkah menuliskan fungsi logika :
1)      Tentukan sel yang akan ditulis logika.
2)      Awali tanda sama dengan (=) , kemudian tuliskan fungsi lofika gengan pola : IF(logical_test;value_if_true;value_if_false).
3)      Gunakan tanda pembanding (>),(<),(≥),(≤). Serta (=<) untuk membandingkan alternatif argumen dalam bentuk angka.
4)      Gunakan tanda petik dobel (“) utnuk memberikan keterangan argument dalam fungsi logika , dan tanda koma (,) ataupun titik koma (;) secara konsisten dalam penulisan fungsi logika.



-------------------------------------------------------------------------------------



BAB III PELAKSANAAN PRAKTIKUM

TUGAS PRAKTIKUM
1.       Lakukan percobaan dengan membuat tabel point “g” .
Membuat tabel point menggunakan Fungsi Logika If then Else.

Membuat rumus untuk menghitung biaya karcis taman Keluarga

Rumus Jenjang Usia        :               =IF(D5>=17;"Dewasa";"Remaja")
Rumus Harga                     :               =IF(D5>=17;"Rp.20.000";"Rp.10.0000")


-------------------------------------------------------------------------------------

BAB V PENUTUP
5.1 Kesimpulan
Pada Praktikum kali ini dapat disimpulkan bahwa kita dapart membuat perhitungan lebih mudah dengan rumus-rumus yang telah disediakan dan tentunya logika kita dipakai disini agar rumus yang dibuat tidak asal-asalan

5.2 Saran
Pada praktikum kali ini saya memiliki saran alangkah baiknya jika para mahasiswa diberitahu terlebih dahulu tentang fungsi-fungsi yang ada pada Microsoft Excel.


Tidak ada komentar

Fadilah Riczky. Diberdayakan oleh Blogger.